Ekspansi Muslim di Tanah Eropa
Assalamu'alaikum...
Para pembaca yang budiman, Topik yang akan saya angkat pada hari ini adalah kisah mengenai penaklukan "Hispania" oleh Muslim di Semenanjung Iberia (Spanyol & Portugal Modern) bukti bahwa Muslim (Moors) pernah mencapai puncak kejayaannya di bawah Kekhalifahan Ummayah (Umayyad Caliphate), Terutama di daerah sabit "Magreb", kemudian Hispania. Berikut kisahnya.
Awal Mula Ekspansi Muslim (Moors)
Selat Gibraltar |
Musa bin Nusair. |
Setelah mendapat persetujuan Khalifah maka Musa bin Nusair menunjuk Tariq Ibn Ziyad sebagai pemegang Komando Utama untuk Penyerbuan ke Andalusia, setelah serangkaian penyerbuan yang dipimpin oleh komandan pilihan Tariq ke kota-kota kecil dan kota pelabuhan (Cartagena, Algeciras) serta pertempuran melawan Theodemir seorang bangsawan Visigoths.
Tariq Ibn Ziyad, Asal nama 'Jabal' Tariq di Gibraltar |
Pertempuran Guadalete
Maka pertempuran yang menjadi penentuan terjadi di sekitar sungai Guadalete, berhadapan langsung dengan raja Visigoths saat itu yakni, Roderic.Raja yang memerintah sebagian besar daerah selatan semenanjung Iberia. Serta terkenal akibat kekejamannya dalam memerintah, terbukti dari fakta bahwa, dahulu sebagian besar penduduk semenanjung Iberia ber-mayoritaskan Yahudi, namun dipaksa untuk dibaptis menjadi Nasrani, bagi yang menolak, maka akan di "bersihkan", hal ini menyebabkan wilayah di dalam kekuasaan Kerajaan Visigoths (Roderic) menjadi terpecah-pecah, serta saling mencurigai.
Bagi Tariq perpecahan yang terjadi dikalangan Roderic adalah sebuah modal besarnya untuk menaklukan "Orang-Orang Goths" di kandangnya sendiri, yang dalam sejarahnya Bangsa Goths adalah Bangsa yang terkenal Cakap serta Tangguh di dalam pertempuran, Bangsa Goths dalam Tragedi "Sack of Rome" adalah bangsa yang pernah menjarah pusat kekaisaran Romawi yakni Roma, dibawah pimpinan "Alaric I & Athaulf" (410 M).
Roderic the Visigoths |
Maka pada musim panas tanggal 29 April 711 M, pasukan Moors yang berjumlah 12.000 orang yang terdiri atas 7000 kavaleri & 5000 pasukan bala bantuan yang diberikan Musa bin Nusair mayoritasnya adalah orang Berbers, 300 orang Arab, serta 700 orang Afrika dibawah pimpinan Tariq Ibn Ziyad mendarat di Gibraltar. Kemudian pada tanggal 19 Juli 711 M pertempuran yang tak terhindarkan dengan sang pemegang kekuasaan setempat yakni, Roderic terjadi. Dalam ketidakloyalan serta perseteruan yang berlarut-larut, Pasukan Roderic yang bertempur di dekat sungai Guadalete (19 Juli 711 M) berhasil di kalahkan pasukan Muslim dengan berani, dan Roderic gugur dalam pertempuran tersebut. Yang menandakan terbuka lebarnya gerbang Ekspansi Muslim ke semenanjung Iberia.
Upaya Kampanye Militer ke Penjuru Iberia
Peta Ekspansi Moors |
Charles Martel |
Runtuhnya Ummayah & Diambil alihnya Al-Andalus.
Abdurrahman I adalah pewaris sah dari Bani Ummayah yang selamat dari kudeta berdarah Bani Abbasiyah di Damaskus. Setelah melarikan diri bertahun-tahun, ia dengan 400 pengikutnya melintasi gurun Syam, Palestina, menyebrang ke Sinai Mesir, melintasi beberapa wilayah Afrika Utara menuju Andalusia yang dahulu berhasil ditaklukkan nenek moyangnya. Setelah mendarat di Andalusia ia pun menyusun kekuatan, hingga pada tahun 755M akhirnya ia berhasil menggulingkan gubernur Al-Andalus saat itu, Yusuf Al-Fahri. Ia kemudian memproklamirkan diri sebagai Emir Al-Andalus dengan Gelar Ad-Dakhil (yang masuk)Abdr-rahman I |
Ditangannya merupakan titik puncak Kejayaan Al-Andalus dimana kota-kota diperindah, Pengairan dimodernisasi, serta pembangunan banyak Universitas-Universitas yang masih ada hingga sekarang. Abad ke-8 merupakan gelombang terbesar ekspansi muslim di eropa mencapai daerah-daerah penting Italia, beberapa daerah Eropa tengah, hingga Sisilia, banyaknya ekspansi muslim saat itu hingga mencapai kota Lyon dan Avignon serta pulau dekat Italia Korsika bahkan Kreta di lepas pantai Yunani.
Duta besar Negeri Moor untuk Elizabeth I dari Inggris |
Di zaman nya pula lah, Andalusia membangun angkatan laut, sebab besar kemungkinan Andalusia di serang melalui jalur laut. Masjid Corboda di renovasi besar-besaran menjadi lebih megah dan indah, sehingga Andalusia dijuluki sebagai Permata Eropa kala itu, sebab keindahan kota nya.
Era pemerintahan Abdurrahman I tak luput dari pemberontakan yakni, pemberontakam orang-orang yamani maupun pemberontakan oleh simpatisan Abbasiyah, namun semuanya dapat diredam olehnya. Ia wafat pada tanggal 30 September 788M di Cordoba, digantikan oleh anaknya yakni Hisyam I.
Dimulainya Reconquista & Kemunduran
Reconquista merupakan periode panjang di dalam sejarah dimana berakhirnya kekuasaan 780 tahun Muslim di Semenanjung Iberia.Masa dimulainya Reconquista menurut sejarahwan adalah pasca Pertempuran di Covadonga (718-722) yang dimenangkan Kerajaan Asturias. Kerajaan Asturias selaku penerus kekuasaan Visigoths yang tersisa di Iberia didirikan oleh Pelagius (Pelayo), seorang bangsawan Visigoths yang selamat dari penaklukan awal bani Umayyah di Hispania. setelah berhasil mengalahkan bani Umayyah di pertempuran Covadonga yang merupakan kekalahan pertama Umayyah setelah penaklukkan, maka di masa-masa selanjutnya cengkraman Umayyah di Iberia selalu diwarnai dengan penyerangan-penyerangan pos-pos mereka oleh Asturias, terutama dibagian Utara Iberia.
Pelagius |
Tours |
Pada tahun 801 Frankia berhasil merebut kota Barcelona, disusul kota-kota penting lainnya pada tahun-tahun berikutnya seperti Porto, yang kemudian bernama County of Portucale, cikal bakal Kerajaan Portugal, hingga pada tahun 1249 hanya Keamiran Granada yang tersisa di Iberia, menyusul ditaklukannya Granada pada 2 Januari 1492, yang melahirkan Perjanjian Granada yang berisi Penyerahkan Granada kepada Castille-Aragon. dan Dimulainya masa Konversi, yang berakibat eksodus besar-besaran Muslim menyebrang ke Ceuta menuju Maroko, dibantu Armada Ottoman.
Takluknya Granada |
Sekian tulisan mengenai Ekspansi Muslim di Semenanjung Iberia, jika terdapat kekurangan, silahkan Kritik & Sarannya di sampaikan di kolom komentar.
Wassalam...
Good, next...
BalasHapus